PT. PURA MAYUNGAN adalah Perusahaan Nasional yang didirikan pada tanggal 14 Febuari 1975, berkiprah dibidang perdagangan alat-alat listrik tegangan rendah, khususnya komponen-komponen panel listrik. Dengan memegang Keagenan Eksklusif untuk wilayah Indonesia bagi beberapa Merk-merk produk terkenal dari Eropa seperti CIRCUTOR - Spain; CIRPROTEC - Spain; VISHAY – ROEDERSTEIN - Germany; HELITA – France; VEI – Italy; TELERGON – Spain; KASUGA – Japan; SHANHO – Taiwan dan lain-lain.